top of page

BAUT dan MUR

             Mur dan baut merupakan alat pengikat yng sangat penting dalam suatu rangkaian mesin. Pemilihan mur dan baut sebagai pengikat harus dilakukan dengan teliti untuk mendapatkan ukuran yang sesuai dengan beban yang diterimanya sebagai usaha untuk mencegah kecelakaan dan kerusakan pada mesin. Mur dan baut pada mesin pemarut singkong ini digunakan untuk mengikat beberapa komponen, antara  lain :

 

1.Pengikat pada bantalan

2.Pengikat pada dudukan motor listrik

3.pengikat pada puli

           Penentukan jenis dan ukuran mur dan baut harus memperhatikan berbagai faktor seperti sifat gaya yang bekerja pada baut, cara kerja mesin, kekuatan bahan, dan lain sebagainya. Adapun gaya-gaya yang bekerja pada baut dapat berupa :

 

1.Beban statis aksial murni

2.Beban aksial bersama beban puntir

3.Beban geser

Gambar 2.7. Macam-macam Mur dan Baut

(Sularso, 1994 : 293-295)

 

 

SMK OTOMOTIF UM​

  • s-facebook
  • Twitter Metallic
bottom of page